Headlines News :
Home » , » Menikah Itu Saling Me- ; Tidak Sekedar Ingin Di-

Menikah Itu Saling Me- ; Tidak Sekedar Ingin Di-

Ditulis oleh: admin ,pada hari Jumat, 11 November 2016 | 08.21


Ustadz. ahmad Zarif beserta istri selaku Narasumber dan Konselor RKI

Kehadiran pasutri sebagai pembicara Seminar Keluarga Samara  yang diadakan Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Wonogiri, Ahad (6/11) di RM Raos Eco menarik perhatian audiens yang mayoritas juga hadir berpasangan.

Darmi, S.Pd PAUD mengawali uraiannya dengan menjelaskan beberapa ragam keluarga dengan latar belakang karakter suami istri. Ada yang karakter dasarnya berbeda tapi bisa kompak. Sebaliknya, ada yang karakternya sama namun justru dalam keadaan konflik. Ada lagi yang wajar dan ideal yaitu karakter yang sama dan kompak. Yang paling ekstrim adalah ketika karakter keduanya berbeda dan selalu menimbulkan konflik.

"Dari situlah perlu adanya kesepakatan dalam keluarga karena pasutri ibarat pakaian yang fungsinya memperindah sekaligis menutup aib. Dari sinilah diharapkan adanya sinergi; dengan berkembangnya potensi kebaikan secara bersama" imbuh Darmi.

Selanjutnya, Kepala TK Mutiara 2 ini menandaskan bahwa prinsip pernikahan adalah SALING membahagiakan; tidak hanya minta DIbahagiakan,".

Di sinilah kita diajak untuk meredam ego yang kadang masih sering berselieweran.

Dalam seminar yang diikuti ratusan peserta ini, dijabarkan juga urgensi komunikasi romantis. Menurut Darmi, S.Pd PAUD, komunikasi romantis ini harus diaktualisasikan, tidak hanya dibatin. Baik secara verbal/lisan maupun non verbal/bahasa tubuh.



Dengan membiasakan komunikasi romantis dalam keluarga, diharapkan keluarga tersebut menjadi keluarga yg produktif. Tidak hanya produktif di luar, tapi juga di dalam rumah. Dengan memaksimalkan peran sebagai suami/ayah atau istri/ibu.

"Hendaknya sama maksimalnya dengan produktif di luar rumah," pungkas Darmi. (idho Nofrida)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Info Baru

Info Baru

Taujih Rabbani


Buku Tamu

FB Like

 
Support : Creating Website | FB
Copyright © 2021. PKS WONOGIRI - All Rights Reserved
copyright @2020 PKS Wonogiri